Wednesday, April 22, 2015

Resep Masakan Khas Lumajang Sayur Sop

Resep Masakan Khas Lumajang Sayur Sop | Masih bingung mau masakan apa hari ini? Ketika hendak memasak memang terkadangan menjadi sebuah sumber kegalauan bagi para bunda , apalagi jika mereka juga terhimpit oleh permasalahan biaya. Tetapi untuk menghadapi persoalan yang seperti ini, Anda sebagai seorang ibu rumah tangga juga di tuntut untuk lebih kreatif dalam membuat sebuah masakan yang lezat untuk keluarga tercinta, misalnya saja dengan masakan khas lumajang ini yakni sayur sop, yang mana bisa Anda buat dengan menggunakan bahan yang seadanya pun Anda sudah bisa menciptakan sebuah masakan sederhana yang enak dan lezat, yang pastinya masakan sayur sop buat Anda bakal menjadi masakan yang di gemari oleh keluarga. 

Resep Masakan Khas Lumajang Sayur Sop
Nah, daripada Anda semakin penasaran bagaimana cara membuat sayur sop daerah Lumajang ini, sebaiknya simak penjelasannya di bawah ini tentang resep masakan khas Lumajang sayur sop.

Seperti biasanya sebelum Anda memasak, hal yang wajib Anda lakukan adalah dengan menyiapkan segala keperluan memasak Anda, misalnya dengan mempersiapkan bahan dasar memasaknya seperti 1 buah wortel yang masih segar dan sudah di bersihkan serta di potong sesuai dengan selera Anda, 1 buah kembang kol yang sudah di bersihkan juga dan di potong sesuai selera, 1 brokoli yang di bersihkan dan di potong kecil-kecil, kacang kapri yang sudah dibersihkan sebanyak 1 ons saja, daun bawang 1 batang yang di potong sesuai dengan selera, daun seledri 2 batang, air secukupnya, serta tambahkan bawang merah yang di goreng sebagai taburan. Untuk bumbunya yang perlu Anda persiapkan adalah bawang putih 2 siung yang di geprek, merica bubuk 1 sendok teh, penyedap rasa dan juga garam secukupnya. 

Setelah bahan serta bumbu sudah Anda persiapkan, langsung saja, cermati cara memasak berikut ini : didihkan air bersih, lalu Anda masukan kembang kol, wortel, brokoli, dan masak hingga ¾ matangnya. Kemudian Anda masukan juga daun bawang, seledri, dan juga kacang kapri kedalam masakan tersebut. Dan yang terakhir Anda cukup menambahkan bumbu lalu aduk-aduk hingga merata. Setalah masakan Anda matang langkah terakhir yang harus Anda lakukan adalah dengan menambahkan bawang goreng sebagai taburan.

Nah, cukup mudah kan cara memasaknya? Untuk itu Anda tunggu apalagi untuk mempraktekkan resep masakan khas Lumajang sayur sop di rumah Anda sendiri. Selamat memasak dan semoga masakan yang Anda hasilkan memberikan rasa yang mantap. Jangan lupa membaca Resep Masakan Khas Lumajang Telur Ceplok Bumbu Kecap

Resep Masakan Khas Lumajang Sayur Sop Rating: 4.5 Diposkan Oleh: penulis

0 comments:

Post a Comment